Sambut Sumpah Pemuda, Ratusan Peserta Antusias Ikuti ALPAS XIII 2024SMPN 115 Jakarta

0

JAKARTA, TABLOIDSELEBERITA – Dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda 2024, SMPN 115 Jakarta kembali menggelar Ajang Lomba Paskibra Antar Sekolah (ALPAS) yang ke-13 di halaman SMPN 115, Jakarta, Sabtu 2 November 2024.

Berformat Lomba Pormasi Pengibaran Bendera (LPDB) dan memperebutkan piala bergilir “Pengurus Pusat Purna Paskibraka Indonesia”, ALPAS diikuti oleh 27 tim antarSMPN, MTSN se-jabodetabek yang terdiri dari 405 peserta.

Panitia Penyelenggara Muhamad Raihan Khalis mengatakan, PASKIBRA (Pasukan Pengibar Bendera) merupakan salah satu kegiatan ekstrakurikuler di SMPN 115 Jakarta yang memfasilitasi para siswa/i tidak sebatas mengembangkan keterampilan baris berbaris namun juga mengembangkan sikap kepemimpinan, solidaritas, patriotisme serta kecintaan diri terhadap tanah air Indonesia.

“Tujuannya adalah untuk membangun kreativitas dan kebersamaan paskibra tingkat smp sederajat, agar dapat menciptakan bibit unggul untuk menjadi paskibraka di masa yang akan datang,” kata Raihan, diamini Iwan selaku pembina paskibra SMPN 115 Jakarta.

PASKIBRA SMPN 115 Jakarta melalui banyak prestasi yang telah diraih terangnya, salah satunya sebagai Juara Umum Lomba PASKIBRA antarSMP se-Jabodetabek serta Juara 1 Pembawa Bendera Terbaik yang semakin membesarkan nama baik satuan ekstrakurikuler ini.

“Melalui kegiatan ALPAS XIII diharapkan dapat mempersatukan para remaja dalam
sebuah kegiatan positif serta menambah kebanggaan dan kecintaan terhadap Tanah Air,” pungkas Raihan.

Gousta Feriza, SH, MH Ketua Umum
Pengurus Pusat Purna Paskibraka Indonesia dalam sambutannya mengatakan, kegiatan Paskibra ini merupakan pembinaan generasi muda yang harus di dorong oleh semua pihak. Karena selain dapat menumbuhkan semangat patriotisme, kedisiplinan juga kesadaran nasionalisme.

“Untuk itu saya merasa bangga dan salut serta mengapresiasi kegiatan yang digagas oleh SMP negeri 115 Jakarta ini yang dikemas dalam ALPAS XIII 2024,” kata Gousta.

Ia merasa bangga dan haru kepada para peserta yang terlihat antusias mengikuti ajang lomba meski sempat diguyur hujan.

“Walau sempat turun hujan, namun tidak menyurutkan semangat adik-adik antarsekolah ini untuk mengikuti kegiatan lomba ini dari pagi hingga menjelang malam,” katanya.

Gousta berpesan kegiatan Paskibra ini harus dipandang sebagai kegiatan positif dalam rangka melatih kedisiplinan diri dan melatih kekompakan.

“Kalian adalah generasi-generasi unggul penerus bangsa nanti tahun 2045 kalian akan berperan sebagai pemimpin di negeri ini. Oleh karena itu, ini merupakan salah satu dasar untuk kalian bisa mencapai ke arah sana, karenanya kakak berharap kegiatan-kegiatan seperti iniharus juga sering diikuti oleh kalian semua,” pintanya.

Meski begitu, Goesta mengingatkan kegiatan Paskibra ini bukan menjadi sebuah kegiatan utama, karena yang utama adalah bagaimana para pelajar bisa belajar dan lulus dengan baik.

“Kalian belajar dengan baik dan lulus dengan baik serta mencapai cita yang lebih baik lagi ke depannya,” ujarnya.

Dalam perlombaan ini, lanjut Goesta, jangan dilihat menang kalahnya, semua adalah juara, bisa membanggakan buat diri sendiri dan juga buat keluarga.

“Oleh karena itu sekali lagi kakak ucapkan selamat atas terlaksananya kegiatan ALPAS yang ke-13 ini tahun 2004 ini. Semoga tahun depan juga bisa terlaksana kembali dan mohon dukungan serta support dari semua pihak ya, terima kasih juga bagi sponsor yang sudah mendukung kegiatan ini,” tambahnya.

Sejumlah sponsor seperti in Journey Holding Company, PT Pertamina Internasional Shipping, PT Bio Farma, PT Taman Impian Jaya Ancol, divisi Dunia Fantasi, PT Sekarteens, Emeron, Lovely, RS Premier Jatinegara, Pizza HUT dari PT Sarimelati Kencana TBK.C’ Bezt Fried Chicken, PT Cipta Aneka Selera, Rayuan Burger, Konstanta Education, Ali Gading Farm dan Nusaloca.

“Acara ini mudah-mudahan ini menjadi ladang amal buat kita semua, amin ya rabbal alamin jadi itu. Tetap semangat rajin belajar untuk masa depan Indonesia yang lebih baik,” tutup Goesta .

Sementara itu, Nicky, Pimpinan Tim peserta SMPN 72 usai acara mengaku senang setelah tim sekolahnya berhasil memborong piala di ALPAS XIII 2024.

“Alhamdulillah, sangat senang sekali, ini berkat kerja keras tim selama berbulan-bulan. Akhirnya SMPN 72 berhasil menjadi juara umum dan beberapa piala lainnya,” kata Nicky.

Menurutnya, berkat dorongan para orang tua dan para guru disekolah, Tim SMPN 72 selalu semangat mengikuti latihan rutin untuk mengikuti ajang lomba tersebut.

“Para orangtua dan guru kami selalu mendukung kalau kita sedang ada latihan rutin dua kali dalam seminggunya,” tutup Nicky. my

Leave A Reply

Your email address will not be published.