Viu Original 10 Years Challenge Tayang Mulai 2 Agustus 2024

0

Tabloidseleberita — INDONESIA, 1 Agustus 2024 — Viu, layanan streaming video OTT pan-regional terkemuka yang beroperasi di 16 negara, mengumumkan pemutaran perdana Viu Original terbarunya, 10 Years Challenge. Dijadwalkan tayang perdana secara eksklusif di Viu pada 2 Agustus 2024. Drama romantis ini dibintangi oleh Hanggini dan Jourdy Pranata sebagai pemeran utama.

Toha Essa, Head of Content, Viu, berbagi antusiasmenya terhadap film tersebut, dengan menyatakan, “Di Viu, kami memiliki dedikasi besar dalam menghadirkan konten yang sangat berkesan bagi pemirsa kami. 10 Years Challenge merupakan film luar biasa dalam koleksi film kami yang terus bertambah, menawarkan perpaduan yang menarik antara romansa dan transformasi pribadi. Kami sangat gembira mempersembahkan sebuah film yang mengeksplorasi lika-liku kesempatan kedua dan penemuan jati diri, memberikan pengalaman yang menyentuh hati dan menginspirasi para penonton kami.”

10 Years Challenge mengisahkan tentang Atya (diperankan oleh Hanggini), seorang perempuan berusia 27 tahun yang tiba-tiba dicampakkan oleh pasangannya sejak lama, Diga (Michael Olindo). Saat reuni SMA, Atya tak kuasa menahan emosinya saat melihat Diga membawa kekasih baru dan memilih pergi.

Dalam perjalanan pulang, Atya mengalami kecelakaan. Ia mengira dirinya sudah meninggal, namun Atya mengalami peristiwa ajaib. Atya terbangun dan menyadari bahwa dirinya mengulang waktu 10 tahun yang lalu, kehidupan masa SMA dulu. Datam babak kehidupan ini, ia bertemu Hiro (Jourdy Pranata), serta Diga. Siapakah yang akan ia pilih untuk masa depannya?

Viu-ers dapat menyaksikan 10 Years Challenge melalui aplikasi Viu yang dapat diunduh gratis di App Store, Google Play, dan beberapa smart TV tertentu. serta di situs web www.viu.com. Untuk mengetahui lebih lanjut, unduh Viu di App Store atau Google Play, atau kunjungi www.viu.com. Ikuti kami di Facebook, Instagram, YouTube, Twitter, dan TikTok.

Hero

Leave A Reply

Your email address will not be published.