“Tak Kenal Maka Ta’aruf”: Debut Toma Margens yang Angkat Kisah Cinta Sehat untuk Generasi Muda, Tayang 13 November 2025
TabloidSeleberita – Jakarta, 6 November 2025 — Industri film Indonesia kembali kedatangan karya baru bertema religi-romantis. Film “Tak Kenal Maka Ta’aruf” resmi dijadwalkan tayang pada 13 November 2025, menjadi penanda debut penyutradaraan Toma Margens, putra aktor senior Toro Margens. Diproduksi oleh Yahywa Titi Mangsa, film ini menawarkan pendekatan segar terhadap pencarian pasangan hidup lewat proses ta’aruf yang semakin diminati generasi muda.
Toma Margens menyebut film ini sebagai persembahan istimewa bagi remaja Indonesia. “Kami ingin menghadirkan cerita yang memberi inspirasi. Tema sosial dan nilai ideal kami padukan, karena proses ta’aruf belum banyak diangkat secara mendalam di film Indonesia,” ujarnya saat gala premiere di Epicentrum, Jakarta Selatan.
Film ini menempatkan sejumlah aktor muda berbakat sebagai tokoh utama, antara lain Fadi Alaydrus, Sadkia Chadwick, dan Dinda Mahira. Ketiganya mengaku antusias karena “Tak Kenal Maka Ta’aruf” menghadirkan narasi yang relevan dengan kehidupan anak muda masa kini.

Fadi Alaydrus yang memerankan Faris, seorang mahasiswa teknologi kelautan yang karismatik dan vokalis band kampus, mengatakan karakter yang ia mainkan sangat menantang. “Faris itu pendiam dan hati-hati, jauh dari kepribadian asliku yang extrovert. Untung teman-teman pemain saling bantu, jadi proses membangun karakter lebih natural,” ujarnya.
Sementara itu, Sadkia Chadwick yang berperan sebagai Zoya berharap film ini bisa memberi makna lebih dari sekadar hiburan.
“Nonton film ini mengingatkan pesan papa untuk menjaga diri dari pergaulan bebas. Ceritanya tetap ringan, ada lucunya, tapi punya pesan moral yang kuat,” ungkapnya.
Produser eksekutif Dedy Suherman menambahkan bahwa film ini lahir dari kegelisahan para orang tua yang ingin memberikan panduan tanpa menggurui.
“Kami ingin menghadirkan tontonan yang menghibur tapi tetap memberi arah. Biar anak muda bisa melihat alternatif lain dalam proses mengenal pasangan,” tuturnya.
“Tak Kenal Maka Ta’aruf” mengisahkan Zoya (Sadkia Chadwick), mahasiswi kedokteran berhijab yang memegang teguh prinsip pernikahan tanpa pacaran. Keyakinan ini diperkuat oleh pengalaman pahit dua kakaknya, Khalid (Maghara Adipura) dan Asma (Ghina Salsabiela), yang gagal dalam hubungan hingga membuat Zoya mengidap philophobia — rasa takut jatuh cinta yang berlebihan.
Konflik bermula ketika Zoya bertemu dengan Faris. Alih-alih jatuh hati, Zoya langsung merasa kesal terhadap Faris karena kebiasaan motor bisingnya setiap berangkat salat di masjid kampus. Hubungan keduanya semakin rumit ketika hadir Cleopatra (Dinda Mahira), mahasiswi cantik yang agresif mengejar cinta Faris.
Di tengah benturan prinsip, perasaan yang muncul diam-diam, dan kehadiran rival, Zoya harus menghadapi kabar paling mengejutkan: sang ayah wafat. Situasi ini memaksanya berhadapan dengan ketakutan terdalamnya sekaligus membuka ruang bagi cinta yang hadir tanpa ia duga.
Penulis skenario Mim Yudiarto menuturkan bahwa cerita ini dibuat dengan mempertimbangkan keresahan remaja yang mulai menata masa depan dan mencari hubungan yang lebih serius. “Tidak semua orang sabar menjalani proses panjang sebelum menikah. Taaruf bisa jadi pilihan ideal, dan itu yang ingin saya tonjolkan dalam film ini,” jelasnya.
Sadkia Chadwick menambahkan bahwa transformasi Zoya adalah sisi paling menyentuh dalam cerita. “Zoya takut jatuh cinta, tapi pada akhirnya cinta juga yang menyembuhkannya. Itulah yang membuat film ini terasa hangat,” katanya.
Dengan tema yang jarang dieksplorasi dan pendekatan sinematik yang segar, “Tak Kenal Maka Ta’aruf” berpotensi menjadi tontonan inspiratif bagi remaja dan keluarga. Film ini tidak hanya menampilkan kisah cinta yang ringan dan menghibur, tetapi juga nilai-nilai yang relevan dengan dinamika sosial anak muda masa kini.
Film ini siap menemani penonton di bioskop seluruh Indonesia mulai 13 November 2025.
(Hero)