Tabloidseleberita – Setelah sukses dengan film sebelumnya, Nanti Kita Cerita Tentang Hari In, Visinema Pictures kembali memproduksi film bergenre drama keluarga, berjudul Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang. Di film ini, Angga Dwimas Sasongko duduk di kursi sutradara. Naskah skenario film pun ditulis oleh Angga bersama Irfan Ramli.
Jalan Jauh Jangan Lupa Pulang menceritakan babak baru kehidupan Aurora, selama merantau ke London, Inggris. Di London, kota yang bagi Aurora penuh harapan dan berjuta kemungkinan untuk wujudkan impian, Ia menemukan tambatan hati yang memiliki visi yang sejalan dengannya, Jem (Ganindra Bimo). Seniman baru yang sedang naik daun sekaligus senior di kampusnya itu juga merupakan perantau dari Indonesia. Kehidupan Aurora terasa sempurna dan penuh gairah. Sampai ia menemukan sisi lain Jem yang terpaksa membuat Aurora mengorbankan kuliah serta meninggalkan mimpinya begitu saja.
Dalam masa sulitnya, Aurora dibantu kedua sahabatnya; Honey (Lutesha Sadhewa) dan Kit (Jerome Kurnia) untuk tinggal bersama di apartemen mereka. Kesibukan Aurora untuk bertahan hidup dan mengupayakan kembali kuliahnya dengan bekerja serabutan membuatnya putus kontak dengan keluarga.
Dua bulan tanpa kabar membuat Angkasa (Rio Dewanto) dan Awan (Rachel Amanda) menyusul Aurora ke London. Terkejut dengan kondisi Aurora yang berantakan, ditambah kenyataan bahwa ia mengubur mimpi-mimpi yang terpaksa hancur akibat kekerasan mental yang dilakukan Jem padanya, Angkasa dan Awan sepakat memaksa Aurora pulang. Namun, apakah pulang merupakan jawaban dari perjalanan panjang Aurora?
Reporter : Hero
Editor : Ncank Maeel