Tabloidseleberita.com – Film ‘Nagih Janji Cinta’ merilis official teaser poster melalui akun instagram pada Kamis (23/6). Film garapan Sutradara Riski Balki dan Produser Agustinus Sitorus ini menghadirkan gambar Irzan Faiq dan Marsha Aruan yang seolah berada dalam ruangan kelas. Selain itu, hadir pula Frislly Herlind, Deven Christiandi Putra, Ady Sky, dan Ghea Indrawari pada latar gambar. Film Nagih Cinta dipastikan akan menyuguhkan sebuah kisah cinta dalam sebuah komedi yang dibalut dengan keindahan Kota Solo.
Produser Film Nagih Janji Cinta Agustinus Sitorus menuturkan bahwa teaser poster ini coba menghadirkan gambaran dari film tersebut. “Kami menghadirkan nuansa ruang kelas dan balutan busana siswa dan mahasiswa. Sejalan dengan cerita yang kami sajikan menghadirkan kisah cinta romantis kala duduk di sekolah menengah dan kampus. Manis, indah, romantis, semua itu pengalaman yang kita rasakan ketika masih SMA dan kuliah.”
Marsha Aruan, pemeran tokoh ajeng di film Nagih Janji Cinta menuturkan bahwa kisah yang diangkat begitu ringan dan dekat dengan anak-anak muda hari ini. “Manis banget, ringan dan romantis. Senang banget bisa ikut berperan di film yang aku juga relate banget dan bisa ngerasain manisnya jatuh cinta kaya gitu. Apalagi selama shooting bisa menikmati indahnya alam Surakarta.”
Gibran Rakabuming, Walikota Solo, sebelumnya melalui akun instagram telah menyatakan harapannya agar Film Nagih Cinta dapat turut mengembangkan industri perfilman nasional. “Tak hanya para artis nasional, pembuatan film ini juga banyak melibatkan para seniman lokal. Kita harapkan, kolaborasi ini kian menguatkan kualitas perfilman nasional.”
Film Nagih Janji Cinta merupakan film komedi percintaan dengan mayoritas pemain merupakan selebritas ternama Tanah Air. Sederet nama yang terlibat antara lain: Marsha Aruan sebagai Ajeng, Irzan Faiq sebagai Bagas, Deven Christiandi sebagai Aryo, Ady Sky sebagai Satrio, Wanda Hamida sebagai Ibu Rahayu, Sujiwo Tejo sebagai Pak Cokro, Gea Indrawari sebagai Tiara, Cahyani sebagai Rere, Frislly Herlind sebagai Ayu, Gerald Krechoff sebagai Eko, Fashya Attaramzi sebagai Dika, Nazhwa Zahira sebagai Intan, Sruti sebagai Lastri, Erick Ekstrada sebagai Slamet dan Endah Laras sebagai Mbok Sri.
Film Nagih Janji Cinta juga merupakan film debut perdana Gea Indrawari, penyanyi jebolah Indonesia Idol yang kini bermain di layar lebar. Teaser Film Nagih Cinta dapat disaksikan secara langsung di Youtube Channel PIM Pictures . Jadi, siapa yang makin penasaran sama Film Nagih Janji Cinta?. (Hero)